Apa Yang Dikritik Buya Yahya Tentang Lagu 'Aisyah Istri Rasulullah'?
Jakarta - Buya Yahya, pendiri Pesantren Al-Bahjah, ikut berkomentar terkait begitu banyak video yang trending di YouTube Indonesia, cover lagu 'Aisyah Istri Rasulullah'.
Lagu tersebut adalah milik band asal Malaysia, Projector Band. Aslinya, lagu itu berjudul 'Aisyah Satu Dua Tiga Cinta Kamu'. Tidak banyak yang tahu jika lirik yang dibawakan tersebut bukan yang aslinya. Lirik itu sudah mengalami perubahan karena Vitaminbie, YouTuber asal Malaysia.
Ternyata lagu itu sampai juga ke telinga Buya Yahya. Ia kemudian mengomentarinya dengan mengunggah sebuah video di channel Al Bahjah TV pada 4 April 2020.
Buya Yahya menyebut lagu itu terlalu banyak menggambarkan fisik istri Nabi Muhammad SAW. Ketimbang hal itu, menurutnya, lebih baik lirik diubah untuk menceritakan sifat baik Aisyah.
"Mungkin yang membuat atau ingin menembangkan lagu ini tolong syairnya diubah ya," kata Buya Yahya.
"Agar kita hadirkan sifat-sifat istimewa Sayidah Aisyah. Selain bersifat jasad, Siti Aisyah punya kelebihan, cerdas, pandai penuh kasih, tegas tapi sejuk wajahnya," lanjutnya.
Sumber
Jakarta - Buya Yahya, pendiri Pesantren Al-Bahjah, ikut berkomentar terkait begitu banyak video yang trending di YouTube Indonesia, cover lagu 'Aisyah Istri Rasulullah'.
Lagu tersebut adalah milik band asal Malaysia, Projector Band. Aslinya, lagu itu berjudul 'Aisyah Satu Dua Tiga Cinta Kamu'. Tidak banyak yang tahu jika lirik yang dibawakan tersebut bukan yang aslinya. Lirik itu sudah mengalami perubahan karena Vitaminbie, YouTuber asal Malaysia.
Ternyata lagu itu sampai juga ke telinga Buya Yahya. Ia kemudian mengomentarinya dengan mengunggah sebuah video di channel Al Bahjah TV pada 4 April 2020.
Buya Yahya menyebut lagu itu terlalu banyak menggambarkan fisik istri Nabi Muhammad SAW. Ketimbang hal itu, menurutnya, lebih baik lirik diubah untuk menceritakan sifat baik Aisyah.
"Mungkin yang membuat atau ingin menembangkan lagu ini tolong syairnya diubah ya," kata Buya Yahya.
"Agar kita hadirkan sifat-sifat istimewa Sayidah Aisyah. Selain bersifat jasad, Siti Aisyah punya kelebihan, cerdas, pandai penuh kasih, tegas tapi sejuk wajahnya," lanjutnya.
Sumber